Minggu, 05 Agustus 2012

Sabtu, 4 Agustus 2012 SD Muhammadiyah sukorejo mengadakan kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa. Kegiatan tahunan ini dilaksanakan di kampus SD Muhammadiyah Sukorejo yang diikuti oleh seluruh siswa kelas 5, segenap guru dan karyawan. MABIT merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh sekolah dengan tujuan menanamkan iman dan taqwa kepada Allah SWT serta melatih kemandirian siswa.

Rangakaian kegiatan kali ini adalah sebagai berikut :
1.       Pembukaan
2.       Pembagian kelompok
3.       Materi I (Hikmah Puasa)
4.       Buka bersama
5.       Shalat maghrib
6.       Shalat Isya dan tarawih
7.       Tadarus
8.       Materi II (Akhlakul karimah)
9.       Nonton bareng (Sang Pencerah)
10.   Tidur
11.   Makan sahur
12.   Shalat subuh dan kultum
13.    Olah raga
14.   Baksos
15.   Penutup

Acara demi acara berjalan dengan lancar, tidak ada kendala yang berarti. Peserta mengikuti materi demi materi dengan penuh antusias. Dinginnya udara malam tidak menggoyahkan semangat untuk ber-thalabul 'ilmi. Semoga anak-anak kita akan tumbuh menjadi generasi yang senantiasa menjunjung tinggi nilai –nilai islam, generasi yang memiliki pondasi keimanan yang kuat sehingga dalam setiap hembusan nafas dan gerak langkahnya takkan melanggar syariat.
Mewujudkan generasi shalih, mandiri, aktif, rasional dan terampil adalah cita-cita luhur yang mesti  diupayakan dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan.

0 komentar:

Posting Komentar

Unordered List

Sample Text

Asma'ul Husna

sdmimuh.sukorejo@gmail.com. Diberdayakan oleh Blogger.

Text Widget

Entri Populer

About Me

Foto Saya
SD-MI Muhammadiyah Sukorejo
Merupakan lembaga pendidikan Islam yang berorientasi ke masa depan yang berupaya mengarahkan para siswanya agar menjadi generasi yang siap hidup di jamannya. Semua aktifitas pendidikan diarahkan agar anak mampu menyeimbangkan antara fikir, dzikir ilmu dan amal.
Lihat profil lengkapku

Followers